Kini, minum kopi tidakhanya sekadar menjadi kebiasaan rutin sehari hari. Lebih dari itu,menyesap cairan pekat berkafein sudah menjadi gaya hidup masyarakat modern. Hal ini terlihat dari banyaknya kedai atau coffee shop yang bermunculan di berbagai daerah di Indonesia.
Tidak hanya di kota-kota besar, kemunculan coffee shop sudah merambah sampai ke pelosok desa. Dan, secangkir kopi berbahan dasar espressomenjadi pilihan favorit bagi para penikmat kopi sejati di Indonesia.
Karena itu, kami menyajikan beberapa alat pembuat kopi espresso manual untuk penikmat kopi sejati berikut dengan harga serta ulasanya. Namun sebelumnya, kami akan berbagi pengetahuan mengenai alat pembuat kopi espresso dan cara perawatannya.Mengenal kopi espresso
Pada dasarnya, Espresso adalah cairan hitam kental yang terbuat dari hasil ekstraksi kopi yang sudah di-roasting atau disangrai. Dahulu, espresso sangat terkenal di kalangan masyarakat Eropa, terutama di negara asalnya, Italia.Espresso juga bisa disebut sebagi intinya kopi, karena espresso dihasilkan dari proses penyeduhan bubuk kopi dengan air alat espresso manual panas bertekanan tinggi.
Secara harfiah, Espressobisa juga diartikan sebagai kopi cepat (express), karena disajikan dalam waktu yang relatif cepat. Espresso biasa digunakan sebagai bahan dasar minuman berbasis kopi. Menenggak satu cup espresso dapat membuat kita terjaga seharian.Asupan kafein pada cairan pekat ini mampu menambah semangat dan konsentrasi.
Citarasa espresso sangat dipengaruhi oleh jenisbeans (biji kopi) yang digunakan. Espresso yang dibuat dengan kopi Arabica, memiliki citarasa yang lebih ringan, manis, lembut, dengan body atau kekentalan menengah yang nyaman dinikmati.
Sedangkan, espresso berbahan kopi Robusta akan terasa lebih kuat, pahit, getir, namun memiliki aroma semerbak yang menggugah selera. Maka dari itu, tak jarang peracik kopi profesional menggabungkan kopi Arabica dan Robusta sebagai houseblend yang digunakan untuk membuat espresso.Pahami jenis-jenis minuman berbahan espresso!
Menggabungkan dua jenis kopi ini mampu menghasilkan citarasa yang lebih kaya, yaitu sensasi buah-buahan dan karamel ala Arabica, dan body yang tebal dengan aroma memikat khas Robusta.
Selain itu, membuat espresso dengan houseblend (Arabica dan Robusta) juga lebih murah, karena harga Arabica yang cukup mahal, bisa dikurangi dengan penambahan Robusta yang harganya cenderung lebih murah.
Houseblend yang menggunakan Arabica dan Robusta biasanya digunakan untuk membuat minuman kopi berbasis espresso yang harganya terjangkau, sebut saja minuman es kopi susu kekinian yang sangat populer dalam beberapa tahun belakangan ini.
Rasa pahit dan getir dari kopi Robusta tidak akan terlalu terasa karena sudah ditutupi oleh kopi Arabica yang dicampur dengan bahan baku lainnya seperti susu segar, krimmer kental manis, gula aren, atau bahkan bola-bola tapioka (boba) yang belakangan ini cukup populer di kalangan generasi milenial.
Karena itu, selain es kopi susu yang kekinian, espresso juga digunakan untuk membuat minuman kopi klasik ala Italia, seperti Café Latte, Capuccino, Macchiato, Moccachino dan masih banyak lagi.
Jenis minuman kopi klasik itu menggunakan espresso yang dicampur dengan berbagai bahan lain, terutama susu segar pada menu Café Latte, Capuccino dan Macchiato, perbedaannya hanya dari jenis takaran antara susu, micro foam, dan espress yang digunakan. Khusus untuk menu Mocaccino, selain susu segar, dan espresso, minuman ini dibuat dari bubuk cokelat murni.Pilih alat pembuat espresso manual
Membuat espresso identik dengan penggunaan mesin espresso yang canggih dan mahal. Bayangkan saja, untuk membeli sebuah mesin-mesin canggih yang biasa digunakan di coffee shop itu, anda harus merogoh kocek dalam dalam. Satu mesin espresso berfitur standar, dapat dibeli dengan harga puluhan juta rupiah.
Selain mahal, mesin espresso juga sangat boros listrik. Mesin espresso standar dengan single porta filter dan steamer memiliki daya sekitar 1.500 – 3.000 watt. Tak heran, jika satu cangkir kopi di coffee shop dihargai cukup mahal kan?
Tapi jangan khawatir, anda tetap bisa menikmati minuman kopi berbahan dasar espresso tanpa harus membeli mesin espresso yang mahal itu. Banyak alat pembuat espresso manual yang memiliki kualitas seduhan serupa dengan mesin espresso profesional.
Saat ini terdapat beragam jenis alat pembuat espresso manual dengan berbagai fungsi yang berbeda. Moka Pot misalnya, alat yang terbuat dari stainless steel ini digunakan untuk membuat espresso dengan metode penyeduhan tradisional ala Italia, yaitu dengan memanfaatkan pemanasan dari kompor.
Ada pula alat pembuat espresso manual tanpa listrik. Biasanya, alat semacam ini menggunakan tenaga manusia. ROK Presso misalnya, untuk membuat espresso dengan alat ini, anda harus menekan dua buah tuas yang terhubung pada plunger yang terpasang pada chamber tempat menuang air panas. Di bawah chamber itu, ada portafilter yang digunakan untuk menempatkan bubuk kopi.
Beberapa produsen bahkan memproduksi alat pembuat espresso portable yang bisa dibawa ke mana saja.Jenis ini biasanya diperuntukkan bagi pecinta kopi yang gemar bepergian, traveling, atau berpetualang ke berbagai tempat wisata. Tentunya, dengan alat ini, Anda tetap bisa menikmati espresso kapan saja dan di mana saja.Cara merawat alat pembuat espresso manual
Agar Anda bisa menikmati espressosetiap hari, tentunya Anda diharuskan untuk merawat alat pembuat espresso manual yang Anda miliki. Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk merawat alat pembuat espresso manual, seperti :Bersihkan secara rutin. Agar manual espresso maker Anda lebih awet, sebaiknya Anda membersihkannya secara rutin. Bekas kopi yang menempel biasanya akan menimbulkan aroma tidak sedap jika tidak dibersihkan.Jangan mencuci alat pembuat espresso manual dengan sabun. Karena busa pada sabun biasanya bersifat korosif yang nantinya akan menimbulkan karat pada alat pembuat espresso.Simpan di tempat kering dan tidak lembab. Tempat yang lembab biasanya akan membuat alat Anda berjamur, yang akan berpengaruh pada rasa espresso yang dihasilkan.Rendam alat pembuat espresso manual dengan air hangat. Cara ini mampu meluruhkan sisa lemak kopi dan debu-debu kecil yang menempel pada alat Anda.Jangan menuang air panas lebih dari 95 derajat. Ada beberapa bagian dari alat pembuat espresso manual yang terbuat dari karet atau silikon. Menuangkan air panas yang lebih dari 95 derajat, dapat membuat material karet dan silikon memuai bahkan retak dan putus.10 Alat Pembuat Kopi Espresso Manual untuk Penikmat Kopi Sejati
Setelah Anda mengetahui tentang alat pembuat espresso manual beserta cara perawatannya, maka perkenankan kami memberikan rekomendasi alat pembuat kopi espresso manual untuk penikmat kopi sejati berikut ini :10. ROK Presso GCHarga : Rp 2.799.000
Tekanan lebih banyak, tenaga lebih sedikit
Kepopuleran ROK Presso sebagai manualespresso maker sudah tidak diragunakan lagi. ROK Presso bahkan digunakan sebagai alat pembuat espresso untuk tujuan komersial. Banyak kedai kopi yang mengandalkan ROK Presso untuk membuat berbagai jenis minuman nikmat berbahan espresso.
Fitur yang disajikan alat asal Inggris ini pun semakin berkembang, seperti pada seri terbarunya, Rok Presso GC (Glass Composite). Masih mengusung konsep espresso tanpa listrik, ROK Presso GC mampu menghasilkan espresso dengan kualitas yang mendekati mesin espresso profesional.
Pada seri sebelumnya, ROK Presso menggunakan material yang terbuat dari alumunium padat dengan bagian cylinder dan plunger yang terbuat dari plastik tebal transparan. Pada ROK Presso GC, material cylinder dan plunger nya diganti dengan bahan glass composite yang lebih tahan banting.
Penggunaan material glass composite rupanya berpengaruh cukup signifikan, terutama pada daya yang dihasilkan dalam memberi tekanan pada proses ekstraksi kopi. Sebelumnya, Anda harus menambahkan booster pada plunger ROK Presso untuk meringankan tenaga yang dikeluarkan saat Anda menekan lengan plunger untuk mengekstrasi espresso.
Untuk seri terbaru ini, ROK Presso GC hadir dengan brew chamber yang lebih sempit, sehingga mampu memberi tekanan lebih banyak dengan tenaga yang lebih sedikit. Tekanan yang dihasilkan dari material terbaru ini mampu mencapai 15bar, sehingga menghasilkan espresso kental dengan crema keemasan yang tebal. Anda bisa membeli alat pembuat espresso manual ini di Shopee.9. Flair Espresso MakerHarga : Rp 2.497.000
Flair Espresso Maker merupakan alat pembuat espresso manual besutan Intact Idea LLC, sebuah perusahaan berbasis di negara bagian California, Amerika Serikat.
Alat buatan Sergio Landau ini digadang-gadang menjadi saingan terberat ROK Presso. Flair mengusung desain yang compact dan minimalis yang mudah dibongkar pasang. Desain ini menjadikan Flair sangat praktis dan mudah dibawa ke mana saja untuk menyeduh espresso yang nikmat.
EmoticonEmoticon